Kumpulan Materi Sejarah, Wisata dan Artikel Menarik Lainnya

Agama di Negara Malaysia

Apa saja agama di negara Malaysia? Pada kesempatan kali ini kita akan membahas pertanyaan seputar agama yang dianut oleh masyarakat di Malaysia, baik itu mayoritas maupun minoritas beserta penjelasannya. Sama seperti di Indonesia, kebebasan beragama juga berlaku di negeri Jiran. Malaysia merupakan negara Federal, terdiri dari 13 negara bagian. Wilayah Malaysia dibagi menjadi dua kawasan, yakni Malaysia Barat di Semenanjung Malaya dan Malaysia Timur di Pulau Kalimantan sebelah utara.

Negara Malaysia berbatasan langsung dengan negara-negara di Asia Tenggara, seperti Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Thailand dan Singapura. Luas total wilayah negara Malaysia yaitu sekitar 329.847 km2. Berdasarkan sensus tahun 2018, jumlah penduduk Malaysia tercatat sebanyak 32.042.458 jiwa. Keadaan alam di Malaysia hampir sama dengan di Indonesia, terdapat danau, gunung, pegunungan dan sungai yang tersebar di beberapa wilayahnya.

Perkembangan agama di negara Malaysia sudah ada sejak zaman dahulu, diawali dari masa Kerajaan Melayu. Dikutip dari wikipedia, agama Islam mulai tiba di Malaysia, tepatnya di wilayah Terengganu pada abad ke 14. Sebelum kedatangan Islam, masyarakat di Semenanjung Malaya terlebih dahulu menganut agama Hindu dan Budha. Langsung saja, berikut ini agama-agama yang dianut oleh masyarakat Malaysia saat ini.

Agama di Negara Malaysia

Agama di Negara Malaysia

Kebebasan beragama di negara Malaysia tercantum dalam Konstitusi. Setiap orang berhak memeluk dan mempraktekan agamanya. Dalam konstitusi disebutkan bahwa Islam adalah agama negara, tapi agama lain juga dapat dipraktekan dengan damai dan harmoni.  Dari total 32 juta jiwa lebih penduduknya, 61.32% beragama Islam, 19.84% penganut Budha, 9.24% pemeluk agama Kristen, Hindu 6.27%, 1.26% beragama Konghucu dan Taoisme, kemudian tradisi China sebanyak 1.26%, 0.71% tidak beragama dan sisanya 1.36%.

Dari penjelasan tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa mayoritas agama di negara Malaysia adalah Islam, sisanya yang cukup banyak yaitu beragama Budha, Hindu dan Kristen. Islam merupakan agama resmi yang disebutkan dalam konstitusi negara Malaysia. Kehidupan beragam Islam sangat kental dalam masyarakat Malaysia. Beberapa masjid besar dan megah bisa Anda jumpai di sini, seperti Masjid Negara Malaysia, Masjid Putrajaya, dan Masjid Sultan Salahuddin Abdul Aziz di Shah Alam.

Dilihat dari suku bangsa di Malaysia, negara ini berasal dari banyak suku yang telah bercampur. Mayoritas berasal dari suku Melayu, yakni sebanyak 50% lebih. Sementara suku asli yang keberadaannya cukup banyak berasal dari daerah Sabah dan Sarawak. Suku asli atau disebut bumiputra di Malaysia merupakan kumpulan ras, namun memiliki budaya yang sama.

Adanya berbagai agama di negara Malaysia tentu saja dipengaruhi oleh sumber daya alamnya yang begitu melimpah sehingga banyak bangsa-bangsa lain berdatangan dan menetap tinggal hingga sekarang. SDA di Malaysia meliputi sektor pertambangan, kehutanan dan pertanian. Di sektor pertambangan, kita tentu mengetahui salah satu perusahaan terkenal yang di miliki Malaysia yaitu Petronas. Kemudian di bidang pertanian, Malaysia merupakan salah satu negara pengekspor minyak sawit dan karet terbesar di dunia.

Baca Juga :
Demikian pembahasan mengenai Agama di Negara Malaysia, semoga bermanfaat dan berguna bagi pembaca semua. Baca juga artikel menarik dan informatif lainnya tentang negara Malaysia. Kurang lebihnya kami mohon maaf. Sekian, terimakasih.

Share ke teman kamu:

Related : Agama di Negara Malaysia