Memahami pengertian candrasa dalam sejarah dan fungsi kegunaannya. Apa itu candrasa? jelaskan fungsinya? Secara umum, candrasa adalah salah satu peninggalan dari zaman logam. Benda peninggalan sejarah ini terbuat dari bahan perunggu dan sering disebut sebagai kapak. Bentuk kapak ini berbeda dengan jenis kapak lainnya yang berhasil ditemukan. Jenis kapak perunggu ini memiliki keindahan bentuk, salah satu diantara peninggalan candrasa berhasil ditemukan di Jawa.
Apa yang dimaksud dengan candrasa? |
Pengertian Candrasa dan Fungsinya
Pengertian candrasa adalah kapak yang terbuat dari bahan perunggu yang memiliki keindahan bentuk dan ragam rias halus. Sama seperti kapak lonjung, jenis kapak ini merupakan salah satu peninggalan zaman logam.
Kapak ini mempunyai mata kapak melebar ke samping, sementara kedua ujungnya melengkung ke dalam. Di bagian gagang kapak terdapat motif geometris yang dikombinasikan dengan motif lengkung kecil. Kapak candrasa sering digunakan sebagai perlengkapan saat upacara.
Keindahan, keunikan dan kehalusan kapak ini menunjukan tingginya kemampuan manusia pada masa ini dalam membuat benda-benda dengan bahan dasar dari perunggu. Alat-alat yang dihasilkan sudah dihaluskan dan terdapat motif unik dan indah.
Fungsi candrasa digunakan sebagai alat upacara keagamaan. Candrasa dianggap sebagai alat kebesaran dalam upacara adat yang dilangsungkan tersebut. Beberapa ahli orang berpendapat bahwa candrasa juga digunakan sebagai senjata oleh Prabu Dasamuka di Kerajaan Alengka.
Baca Juga :
Itulah sedikit ulasan tentang pengertian candrasa dan fungsinya, semoga bermanfaat bagi pembaca semua. Terimakasih.