Kumpulan Materi Sejarah, Wisata dan Artikel Menarik Lainnya

Soal dan Kunci Jawaban Gemar Matematika Sudut | SD Belajar di TVRI

Soal dan kunci jawaban Gemar Matematik materi Sudut, belajar dari rumah di TVRI sahabat Pelangi yang tayang pada hari senin 20 April 2020 untuk kelas 4 5 dan 6 SD. Pada video pembelajaran Matematika ini, seperti biasa yang memandu adalah Pak Ridwan.

Materi sudut yang dibawah yaitu sudut penyiku dan sudut pelurus. Video pembelajaran ini ditayangkan di TVRI pada hari senin pukul 09.00 - 09.30. Selain di televisi, kamu juga bisa streaming videonya di situs video.id atau di situs resmi TVRI dan Youtube.

Soal dan Kunci Jawaban Gemar Matematika Sudut | SD Belajar di TVRI


Tujuan pembelajaran matematika bersama pak Ridwan kali ini yaitu menjelaskan sudut penyiku dan pelurus, memecahkan masalah yang berkaitan dengan sudut penyiku dan pelurus. Videonya sangat menarik dan mudah dipahami.

Disajikan juga tabel yang dapat dengan mudah dicerna oleh siswa siswi SD kelas 4-6. Nah berikut ini contoh soal dan pembahasan kunci jawaban pada materi ini :

Contoh Soal Sudut Penyiku dan Sudut Pelurus dalam bentuk Hots

Besar sebuah sudut dua kali dari penyikunya. Berapakah sudut pelurus dari sudut tersebut?

Informasi besar sudut 2x sudut penyikunya :
sudut penyiku x
2x + x = 90 derajat
3x = 90 derajat
x = 30 derajat
2x = 60 derajat
Karena besar sudutnya adalah 60 derajat, maka besar sudut pelurusnya adalah?

60 derajat + Sudut Pelurus = 180 derajat
Sudut Pelurus = 180 derajat – 60 derajat
Sudut Pelurus = 120 derajat

Jadi dapat disimpulkan bahwa sudut pelurus dari sudut tersebut adalah 120 derajat.

Nah demikian Soal dan Kunci Jawaban Gemar Matematika Sudut | SD Belajar di TVRI yang tayang pada hari senin 20 April 2020. Semoga bermanfaat, terimakasih.

Share ke teman kamu:

Related : Soal dan Kunci Jawaban Gemar Matematika Sudut | SD Belajar di TVRI